Kamis, 17 Oktober 2024

DomiOKa

DomiOKa yg berarti Dominasi Otak Kanan. Indahnya kehidupan ini berlalu dihadapan kita kadang kita terlalu sibuk memikirkan bagaimana seharusnya kehidupan itu sendiri. Hingga kita lupa untuk menjalaninya dengan penuh rasa syukur dan bergembira menjalaninya. Otak kanan memang lebih dominan pada imaginasi seperti mimpi hidup jadi penuh warna, tetapi kreatifitas juga ada didalamnya. Seharusnya memang seimbang antara otak kiri dan otak kanan, otak kiri lebih keperhitungan keteraturan, hidup hanya dinilai untung rugi seperti hanya ada hitam dan putih. Saya bukan menyalahkan itu juga, tapi alangkah lebih baik jika seimbang hingga perjalanan kehidupan ini lebih berwarna dan bisa menerima apapun yang terjadi dalam hidup. Karena hidup itu sendiri adalah anugerah yang begitu besar... DomiOKa adalah lukisan yang akan selalu mengingatkan saya akan pentingnya otak kanan untuk menambah keceriaan dan solusi solusi yang menyenangkan tanpa harus depresi oleh keharusan keharusan. Seni adalah puncak tertinggi dari peradaban kemanusiaan dimana kita bisa menemukan keunikan keunikan setiap kita sebagai ciri atau karakteristik setiap kita. Bukan untuk membedakan tetapi supaya bisa saling menghargai bahwa perbedaan adalah kunci dari keindahan itu sendiri... betapa membosankanya hidup ini jika semuanya sama.